Text
Mentoring Leaders
Gereja dan organisasi Kristen akan memenuhi kira-kira 50.000 posisi strategis pelayanan dalam 5 hingga 10 tahun mendatang. Apa yang dibutuhkan agar para pemimpin, seperti Anda, dapat maju dan bertahan, serta siapa yang akan mempersiapkan mereka?
Jika anda adalah pemimpin yang baru muncul atau memiliki kesempatan unik untuk membimbing para pemimpin yang baru muncul, Anda pasti memahami harapan tinggi dan tuntutan yang sering berubah dari posisi-posisi di dalam pelayanan. Mentoring Leaders menawarkan panduan praktis dan jujur yang dapat mempersiapkan Anda untuk memasuki pelayanan Kristus. Carson Pue secara tegas membahas aspek-aspek rohani dari perkembangan kepemimpinan Kristen untuk membantu Anda mengenal lebih dalam karakter, panggilan, dan kemampuan Anda sendiri. Buku yang penuh pengetahuan dan semangat ini akan membantu menajamkan visi, nilai-nilai, dan petualangan Anda menjadi pemimpin yang berhasil di mata Tuhan dan manusia.
U02445p | 658.4 BAR M | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain